Juni merupakan peralihan musim hujan menuju musim kemarau, tetapi di beberapa daerah di Indonesia justru terkena musibah banjir besar seperti banjir bandang di Konawe, Sulawesi Tenggara; beberapa kota di Sulawesi Selatan dan Samarinda. Eksploitasi alam secara besar-besaran dan perusakan lingkungan diduga sebagai penyebab parahnya banjir dan juga berubahnya iklim. Beberapa negara di dunia yang peduli dengan perubahan iklim kini mulai menyatakan darurat iklim dan berusaha memulai perbaikan terhadap kebijakan-kebijakan yang lebih memperhatikan lingkungan.
Berikut beberapa foto-foto pilihan dari peristiwa bencana alam dan kegiatan Greenpeace dari di negara dalam usaha mencegah semakin memburuknya lingkungan dan perubahan iklim.
Banjir Samarinda

Seorang ayah menggendong putranya melintasi banjir besar yang terjadi di kota Samarinda, Kalimantan Timur. Kota Samarinda yang terkenal sebagai penghasil minyak dan batu bara ini lumpuh total selama beberapa hari, setelah terjadi banjir besar yang disebabkan rusaknya bentangan alam di wilayah sekitar hulu sungai akibat masifnya penambangan batu bara.
Import Sampah ke ASEAN

Gundukan sampah plastik dan sampah elektronik dihadirkan oleh Greenpeace dan sejumlah aktivis lingkungan saat kedatangan delegasi 10 anggota ASEAN di KTT ASEAN ke 34 di Bangkok, Thailand. Para aktivis menuntut pemimpin ASEAN untuk menolak impor sampah dan limbah-limbah berbahaya (B3) dari negara-negara maju ke wilayah negara-negara ASEAN tanpa terkecuali.
Ekspor Sampah Kembali Ke Negara Asal

Aktivis Greenpeace berlayar dengan kapal nelayan bertuliskan “Filipina Bukan Tempat Sampah”, saat mengawal kapal MV Bavaria yang disewa untuk mengembalikan 69 kontainer berisi sampah dari Kanada. Aksi ini dilakukan sebagai protes di kota Olongapo, Provinsi Zambales, Filipina.
Blokade Tanker Pembawa Kedelai

Kapal Tanker pembawa 50,000 ton ampas kedelai menjepit perahu karet milik aktivis Greenpeace saat berusaha menghalangi kapal tersebut merapat di pelabuhan Sete, Perancis wilayah Selatan. Sebanyak 50 aktivis Greenpeace dari Perancis, Jerman dan Belanda melakukan aksi blokade kapal tanker pembawa kedelai dari Salvador, Brasil ini untuk menyampaikan pesan bahwa konsumsi kedelai di Eropa ini telah membuat terjadinya ledakan deforestasi di hutan Amazon, Brasil, yang juga memicu perubahan iklim dunia.
IAMAZONIA

Turis berpose untuk foto di tulisan IAMAZONIA di Amsterdam, Belanda. Greenpeace membawa kembali tulisan IAMAZONIA menggantikan tulisan yang menjadi sempat ikon di kalangan turis, IAMSTERDAM, di depan museum Rijks di Amsterdam. Replika tulisan berukuran 22m x 3 m ini sebagai kampanye untuk mengingatkan kepada publik dunia bahwa ada satu landmark yang sedang berusaha bertahan dari kepunahan dan pandangan kita, yaitu hutan hujan Amazon.
Diskusi
Great jobb... Semangat selalu dalam menjaga bumi kita... terimakasih greenpeace.
lanjutkan...
GREENPEACE !!! Terus semangat memperjuangkan lingkungan hidup hijau, nyaman dihuni.
Kita bersama-sama menjaga hutan kita
Bravo greenpeace, lanjutkan terus perjuanganmu, kami akan selalu mendukungmu dan ikut membantu menyebarkan berita demi kelangsungan hidup umat manusia sekarang dan nantinya.
I proud of You Greenpeace , ingin rasanya jadi bagian kalian bekerja bersama melestarikan lingkungan dan alam Indonesia
Bersihkan hutan, tanah, dan air dari banyaknya racun racun dari akibat pupuk tanah dan pupuk tanaman. Dan, dari akibat banyaknya racun racun dari akibat racun hama. Terima kasih
Terima kasih kirimannya, apa boleh kami organisasi tingkat nasional bisa bersinergi atau bekerja sama bersama Greenpeace?
Aku sedih, jika hutan2 tropis dibabat habis. Aku sedih, jika lahan2 hijau hanya dijadikan perahan bisnis. Dan aku miris, ketika kebijakan penguasa tidak menggubris ekosistem hingga tanah , laut dan alam semesta ini menangis.
Saya bangga akan perjuangan teman2 greenpeace. Moga kita semua makin peduli akan lingkungan.
saya merasa khawatir tentang keadaan alam sekaeang2 ini, selain adanya perubahan iklim, akan tetapi perubahan iklim ini disebabkan oleh tangan2 jahil para pengusaha yg ingn memperkaya diri dengan berbagai cara, salah satunya yakni dengan perusakan2 kelestarian alam dan lingkungan ,,, saya harap team greenpeace dpt lebih gencar lagi untuk menindak lanjuti dari orang2 yg ingin merusak alam ini ,,,,,
I proud of You Greenpeace , ingin rasanya jadi bagian kalian bekerja bersama melestarikan lingkungan dan alam Indonesia,,,Semangat terus Greenpeace
Alam selalu memberi...kita jangan serahka...Hormati silkus alam. Over explotation ...lead to disaster..repairing cause is much higher than the revenue coming in..
Mari bersama lestarikan lingkungan kita
I was so glad and always suport for what u have done guys..that's worthed and make a positive changing for this earth..our world.. May God bless u all..Amen
Saya adalah seorang Underwater Photografer. Bisahka saya sharing dengan mengirim foto foto situasi terkini laut kita serta banyaknya sampah di pesisir pantai untuk memberi gambaran betapa parahnya bencana sampah yang sedang terjadi... trimakasih
I Love the earth....better place to live...
Salut kepada kalian yang ingin menjaga dan merawat bumi. Semoga kalian berhasil dan bumi menjadi indah .
Ayo greenpeace terus berjuang demi lestarinya bumi kita ini
Ayo greenpeace terus berjuang demi lestarinya bumi kita ini warisan untuk anak dan cucu kita nanti
Hebaat Greenpeace.....
#werespectandsupportalwaysGREENPEACE
Menjaga bumi tidak hanya greenpeace ,namun kewajiban kita semua ditinggalkan kantung plastik.
Menjaga bumi tidak hanya greenpeace ,namun kewajiban kita juga
every body have take own responsible to they garbage. don't send the garbage to my country.
Good Job!
Good Job! UwU!
Terimakasi banyak buat GREENPEACE yg telah banyak berjasa bagi alam ini mewakili Tuhan menyelamatkan umat manusia dari bencana alam yg ditimbulkan oleh perusahaan yg dimiliki sekelompok orang yg tidak bertanggungjawab yg tidak peduli dan memelihara bumi ini yg menjadi hunian semua makhluq terutama manusia. Salam dari kami, semoga Tuhan menjaga dan memberi jalan yg mudah buat kalian.
Mantap, Greenpeace
Terimakasih Greenpeace untuk tetap terus menjaga bumi kita. Tetap semangat teruskan perjuangan kalian :) !!!!
Kita bersama-sama menjaga hutan kita
Maju terus tegakan kebenaran
semangat kawan tuhan melindungi kalian
Sampah Plastik adalah ancaman terhadap masa depan bumi Hilangnya keindahan Alam Karena deforestasi, Pendangkalan Danau2, mall function sungai KOTA sebagai aliran limbah rumah tangga Dan indistri... punahnya hewan Endemik .. adalah kesedihan sejarah yg hanya bisa Di minimalisir dengan advokasi sebisa mungkin dengan penyadaran yg konsisten .. #lebih Baik terlambat dari pada TIDAK Sama sekali.